Sabtu, 24 Maret 2012

Bangkitlah Pemuda

Bangkitlah Pemuda
Karya:Nurmala
Pemuda penuh cita,penuh harapan, penuh warna,dan penuh impian
Yang penuh dengan segala era moderenisasi . Jangan hancurkan otakmu .
Engkau mampu kendalikan dunia yang penuh dengan keganasan .
Engkau mampu taklukan dunia, tapi mengapa begitu mudahnya
Tangan lembut tanpa dosa, engkau lampirkan diatas suntik beracun .
Obat mematikan .
Ku tak ingin lagi wahai engkau pemuda tangguh .
Jemarimu kembali menyentuh inex , stimulan ,
Depresan yang membuatmu malas .
Halusinogen yang membuat mu berhalusinasi tinggi .
Dan Oopiat yang membuatmu fly,fly dan fly .
Dan fly seetinggi tinggi nya .
Hingga hancur sudah segala cita mu yang indah .
Hidupmu yang begitu ramai dan penuh warna .
Pemuda harapan bangsa . .
Apa yang akan engkau berikan pada negara kebanggaan mu ??
Mengapa engkau hancurkan semuanya .
Ku ingin anak bangsa kembali. Kembali dalam cita.
Kembali pada kedamaian yang sering engkau impikan .
Negerimu meratapi psikotropikamu .
Pemuda-pemuda ku aku siap menjadi sandaran
Agar engkau berdiri tegak melawan dunia hingga engkau
Temukan jati diri mu yang abadi .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar